Hari Kepanduan Dunia ~ SDN 01 SELOROMO -->
UNGGUL PRESTASI, LUHUR BUDI PEKERTI, BERKARAKTER, BERWAWASAN LINGKUNGAN

Hari Kepanduan Dunia

by in 0

Penyerahan Bantuan (Lumbung Kemanusiaan) Kepada siswa yang kurang mampu dihalaman depan SDN 01 Seloromo Pada Hari Kepanduan Dunia.

Kepramukaan adalah proses pendidikan di luar lingkungan sekolah dan di luar lingkungan keluarga, dalam bentuk kegiatan menarik, menyenangkan, sehat, teratur, terarah, praktis, yang dilakukan di alam terbuka dengan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan. Sedangkan Gerakan Pramuka adalah Gerakan (Lembaga) Pendidikan yang komplementer dan suplementer (melengkapi dan memenuhi pendidikan yang diperoleh anak/remaja/pemuda di rumah dan di sekolah), pada segmen yang belum ditangani oleh lembaga pendidikan lain yang pelaksanaannya mengunakan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan; di Alam Terbuka (outdoor activities), dan yang sekaligus dapat menjadi upaya “self education” bagi dan oleh anak/remaja/pemuda/pramuka sendiri.

Pramuka merupakan sebuah kegiatan organisasi pendidikan non formal yang memiliki konsep yang baik dan tersusun rapi. Selain itu, pramuka juga memberikan manfaat yang besar kepada anak baik secara langsung ataupun tidak langsung. Tidak heran lagi jika Pramuka sekarang digalakkan di sekolah dan dipandang sebagai kegiatan yang bagus bagi anak dan merupakan kebutuhan bagi anak di SD/MI. Kegiatan Pramuka tidak hanya mempelajari baris-berbaris dan kegiatan lainnya, Pramuka juga mempelajari tentang pendidikan dibidang keagamaan, teknologi, jasmani/kesehatan, alam sekitar, sosial, dan lain sebagainya. Karena kegiatan yang dilakukan Pramuka itu berhubungan langsung dengan masyarakat dan merupakan salah satu contoh dari pendidikan dibidang sosial, maka sangat bagus untuk membentuk karakter kepribadian pada anak.

Bumbung Kemanusiaan yang dilaksanakan pada hari kepanduan dunia oleh adik-adik anggota Gerakan Pramuka diwilayah Kwartir Cabang Gerakan Pramuka merupakan wujud nyata pengamalan nilai-nalai Satya dan Darma Pramuka.
 
Budaya (bumbung kemanusiaan) yang akrab di dalam lingkungan Gerakan Pramuka selama ini diharapkan terus ditanam kepada seluruh peserta didik bahkan diharapkan nilai-nalai tersebut sudah ditanam sejak dini sehingga ketika dewasa nanti sikap kepedulian anak bangsa akan semakin mengakar dan menjadi bagian dari budaya bangsa, tutur Kepala Sekolah SDN 01 Seloromo. 

“Rela menolong dan tabah” salah satu point dari Dasa Darma Pramuka tidak hanya dibacakan saja akan tetapi, nilai-nilai yang terkandung didalamnya terus ditanamkan kepada seluruh anggota Gerakan Pramuka, tegas Kepala Sekolah SDN 01 Seloromo.


Ayooo.....galakkan bumbung kemanusiaan untuk membantu saudara-saudara kita yang kurang beruntung. 

Leave a Reply